Aku tidak banyak memiliki teman dari negara luar, meski hanya beberapa, tetapi kami sering melakukan komunikasi dengan social media yang kami miliki, banyak yang di ceritakan, mulai dari istimewa masing-masing negara, agama, hingga cerita sosial politik. Alhamdulilah meski mereka teman-temanku banyak berasal dari negara yang liberal, tetapi dalam komunikasi yang kami lakukan, etika kesopanan tetap di jaga.
Yang harus di ingat, memperkenalkan negara kita Indonesia tercinta ini ke negara lain, tidak mesti dengan pertukaran budaya atau hal-hal formil lainnya. Bagiku memperkenalkan negara Indonesia ini cukup dengan share ke teman-teman mancanegara soal Indonesia...baik makanan, lagu atau hal sederhana lainnya....
Ini teman bule ku, dia bukan teman bule yang pertama, tetapi dia salah satu teman bule terbaik yang aku miliki. Aku lupa siapa nama aslinya. karena semenjak ia masuk Islam nama perancisnya ia ganti menjadi Hakeem, jadi aku mengenal lelaki ini dengan nama Hakeem, tetapi nama besar keluarga pria asli perancis ini kalau tidak salah adalah Lang. Pertemanan yang tidak sengaja di media social mejadikan kami semakin intens berkomunikasi, bertukar kabar, informasi, bahkan share soal menu makanan, yang akan kami santap, baik pagi siang atau malam. Hakeem yang memiliki tinggi sekitar 199 CM ini, belum pernah aku temui secara langsung, paling untuk bercakap kami mengunakan webcam melalui internet. Dia jufga mengenal dekat anak-anakku, karena sering bercakap-cakap dengan kedua gadis kecilku melalui camera video media social.
Ada yang menarik dari dirinya, yang sangat berkesan, selain Hakeem sering memberikan kado kado cantik untuk putri ku, dia juga merasa mencintai negaraku Indonesia, maklum sejak awal pertemuan aku selalu menceritakan semua tentang negaraku, mulai dari bahasa, budaya, hingga ke artis dan juga tokoh politik negaraku. Kalau berbagi soal makanan itu tentunya nomor satu.
Ini adalah foto keluarga harmonis temanku yang paling aku suka, istrinya sebagai pengajar selalu mencari tau soal cerita-cerita tradisional asal negaraku, dan akan ia ceritakan kembali ke pada anak didiknya. heeem benar-benar sesuatu yang luar biasa untuk memperkenalkan Indonesia kenegara luar. Ternyata banyak cara ya membuat bangsa ini lebih dikenal lagi...
Nah kalau yang ini adalah Mehmed, ya lelaki tampan ini berasal dari Turkey. sudah 1 tahun aku mengenalnya. Komunikasi yang kami lakukan memang tidak begitu sering, tetapi aku sangat menyukai dia. secara pribadi aku tidak begitu mengenalnya, tetapi dari komunikasi yang kami lakukan, ada sesuatu yang aku suka darinya, jujur, dan sedikit nakal. tetapi malam tanggal 21 Juli 2014, adalah komunikasi panjang yang kami lakukan. kami bercerita banyak soal Palestine. Aku bangga padanya dan negaranya , ternyata memiliki hati yang bersih , memiliki hati yang peniuh kasih untuk sesama Muslim..."Save Palestine" ujar kami malam itu.